Jahe merah ini memiliki karakteristik berwarna jingga hingga merah pada bagian rimpangnya, ukurannya lebih kecil dibandingkan jahe putih dan memiliki serat yang kasar. Keunggulan jenis jahe ini adalah khasiatnya yang dapat meningkatkan imunitas tubuh. Kandungan minyak atsiri pada jahe merah paling tinggi dibandingkan varietas lainnya yaitu berkisar 2.58% hingga 3.90 % sehingga rasa dan aromanya juga lebih tajam dan pedas. Jahe ini lazim digunakan sebagai komponen bahan baku obat-obatan dan jamu serta produk aromatik. Jenis jahe merah ini yang paling banyak digunakan pada pengobatan tradisional yang diyakini memiliki zat antioksidan anti infalamasi serta pereda mual yang baik.